Sejarah
Sejarah teknologi 802.11 berawal pada putusan
Komisi Komunikasi Federal AS tahun 1985 yang merilis pita GSM untuk pemakaian
tanpa lisensi. Pada tahun 1991, NCR Corporation bersama AT&T
menemukan pendahulu 802.11 yang ditujukan untuk sistem kasir. Produk-produk
nirkabel pertama berada di bawah nama WaveLAN.
Vic Hayes dijuluki "Bapak Wi-Fi". Ia
terlibat dalam perancangan standar pertama IEEE
Sejumlah besar paten oleh banyak perusahaan
memakai standar 802.11. Pada tahun 1992 dan 1996, organisasi Australia
CSIRO mendapatkan paten untuk sebuah metode yang kelak dipakai di Wi-Fi untuk
menghapus gangguan sinyal. Pada bulan April 2009, 14 perusahaan teknologi
setuju membayar $250 juta kepada CSIRO karena melanggar paten-paten mereka. Ini
mendorong Wi-Fi disebut-sebut sebagai temuan Australia,meski hal ini telah
menjadi topik sejumlah kontroversi. CSIRO memenangkan gugatan
senilai $220 juta atas pelanggaran paten Wi-Fi tahun 2012 yang meminta
firma-firma global di Amerika Serikat membayar hak lisensi kepada CSIRO senilai
$1 miliar.
Tahun 1999, Wi-Fi Alliance dibentuk sebagai sebuah
asosiasi dagang untuk memegang merek dagang Wi-Fi yang digunakan oleh banyak
produk.